Selasa, 07 September 2010

Telkomsel Berangkatkan 5.600 Pemudik

SEPERTI Lebaran tahun-tahun sebelumnya, Telkomsel kembali memberangkatkan ribuan pemudik dengan beragam moda transportasi, mulai dari kapal laut, bus, hingga mobil. Tahun ini, pemudik yang diberangkatkan sekitar 5.600 orang dan hampir separuhnya menggunakan kapal laut.

Direktur Utama Telkomsel Sarwoto Atmosutarno mengatakan, sebanyak 1.500 pemudik diberangkatkan dengan KM Gunung Dempo menuju Tanjung Perak Surabaya, sebanyak 500 orang dengan KM Dorolonda menuju Balikpapan, dan 500 orang lagi dengan KM Lambelu menuju Makassar.

Para pemudik yang menggunakan jalur laut tak perlu khawatir tak bisa berkomunikasi. Saat ini, Telkomsel telah memasang base transceiver station (BTS) di atas kapal sehingga pelanggan Kartu Halo, Simpati, dan Kartu As tetap bisa berkomunikasi dengan sanak keluarganya selama di atas kapal.

“Sebanyak 15 kapal Pelni telah memiliki BTS. Total dana yang diinvestasikan mencapai Rp 26 miliar. Masih ada 18 kapal Pelni lagi yang belum dipasang BTS,” kata Sarwoto Atmosutarno di Jakarta, Senin (6/9).

Sarwoto menjelaskan, selain memasang perangkat di atas kapal, Telkomsel juga melengkapi kapal itu dengan sarana pelayanan publik berupa dua pesawat telepon FWT (Fixed Wireless Telephony) sebagai warung seluler (warsel) bagi mereka yang belum mempunyai ponsel.

Lima belas kapal Pelni yang sudah melayani pelanggan Telkomsel itu adalah KM Sinabung, KM Gunung Dempo, KM Labobar, KM Bukit Raya, KM Dobonsolo, KM Ciremai, KM Tidar, KM Nggapulu, KM Bukit Siguntang, KM Kelimutu, KM Lambelu, KM Sirimau, KM Kelud, KM Dorolonda, dan KM Lawit.

Sementara itu, Corporate Secretary Telkomsel Aulia Marinto mengatakan, kecenderungan penggunaan telepon dan SMS selama dalam perjalanan relatif tinggi. Sambil menanti tiba di tempat tujuan, pemudik biasanya memainkan handphone-nya untuk berkomunikasi dengan teman atau sanak saudara.

"Kami melihat ada potensi ekonomi di situ. Setelah itu, timbul suplai dari voucher," papar dia. Untuk distribusi voucher di atas kapal, Telkomsel menggandeng koperasi Pelni.

Vice President Specialist Area Development Telkomsel Bambang Utomo mengungkapkan, pendapatan rata-rata dari atas kapal Pelni belum mencapai Rp100 juta per bulan atai tidak sebanding dengan investasi dan biaya operasional yang dikeluarkan Telkomsel. Namun, menjelang Lebaran, pendapatan meningkat hampir menembus angka Rp 200 juta.

“Untuk jaringan di atas kapal, Telkomsel menggunakan teknologi VSAT IP dengan biaya bulanannya Rp 10 juta, bukan transmisi satelit yang biaya normalnya mencapai Rp80 juta per bulan," kata Bambang.

Selain itu, Telkomsel juga memberangkatkan pemudik lewat jalur datat. Sebanyak 2.300 pemudik jalur darat, yang terdiri atas frontliner, mitra dealer dan outlet di Jakarta, Surabaya, dan Denpasar. Mereka menuju tujuh jalur mudik utama di sepanjang Jawa dan Lampung.

Pemudik lewat jalur darat yang diberangkat Telkomsel itu menggunakan 200 kendaraan dari komunitas Axic (AvanzaXenia Indonesia Club), Teruci (Terios Rush Club Indonesia), i-LOC (Indonesian Livina Owners Community), dan Innova Community. Tiap mobil berisi empat orang sehingga totalnya 800 orang, yang akan diberangkatkan hari ini (7/9) dari Parkir Timur Senayan, Jakarta. Telkomsel menyediakan uang bensin sebesar Rp1 jutadan voucher belanja T-Cash senilai Rp500 ribu per mobil.

Untuk menambah kenyamanan mudik, Telkomsel dan mitra menggelar 802 PoskoSiaga yang terdiri atas 9 posko utama (termasuk 2 posko utama sinergi), 21 posko wisata, 22 posko BTSP (Bandara, Terminal, Stasiun, Pelabuhan), serta 750 OutletSiaga (termasuk 100 unit Mobile Posko) yang tersebar di sepanjang jalur mudik utama Sumatera hingga Bali.

Di Posko Siaga para pemudik dapat singgah untuk beristirahat sejenak sambil menikmati fasilitas gratis, seperti tajil untuk berbuka puasa, toilet, ruang sholat, pijat refleksi, obat-obatan, isi air radiator, isi angin, jasa pembersih kaca mobil, layanan charging ponsel, layanan reparasi ponsel, dan layanan internet. Tersedia pula layanan penjualan kartu perdana, voucher isi ulang, paket bundling, aktivasi Nada Sambung Pribadi (NSP), penukaran TelkomselPoin, serta permainan interaktif dengan hadiah-hadiah menarik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar