Senin, 10 Mei 2010

Flexi Siapkan 300 Ribu Unit Hape Chatting

PT TELEKOMUNIKASI Indonesia Tbk (Telkom) Divisi Flexi kembali menyiapkan 300 ribu unit Hape Chatting bagi para pelanggannya. Pada periode pertama penjualan, pertengahan Januari 2010, sebanyak 110 ribu unit Hape Chatting terjual di pasar.

“Sekarang kami kembali menawarkan Hape Chatting sebanyak 300 ribu unit melalui empat varian ponsel,” kata Executive General Manager Telkom Flexi Triana Mulyatsa dalam keterangannya di Jakarta, akhir pekan lalu.

Hape Flexi Chatting telah dilengkapi aplikasi jejaring sosial. Dengan Hape Flexi Chatting, pelanggan Flexi dapat mengirimkan pesan instan (IM), baik melalui Flexi Messenger, Yahoo Messenger (YM) maupun Google Talk (GTalk). Ponsel ini dibanderol mulai harga Rp 200 ribu.

Pelanggan, kata Triana, hanya dikenakan biaya Rp 2.000 per minggu untuk chatting sepuasnya. Sedangkan untuk Facebook dan Twitter sepuasnya, masing-masing hanya dikenakan biaya Rp 1.000 per minggu.

Paket bundling ini awalnya terdiri atas dua seri ponsel ZTE, yakni ZTE S-130 dengan harga Rp 200 ribuan dan ZTE C366 seharga Rp 500 ribuan. Saat ini, ponsel bundling dengan ZTE itu ditambah dua varian baru, yakni ZTE C322 dan ZTE S 100. Flexi mengharapkan satu juta pelanggan baru bisa diraih dari paket bundling ini.

Triana menjelaskan, dari sekitar 110 ribu handset yang sudah terjual, sekitar 90% mengaktifkan fitur chating, selebihnya untuk percakapan. “Ini membuktikan penawaran yang diberikan Flexi tepat sasaran. Selain untuk kalangan muda, Hape Chatting ini juga untuk komunitas seperti Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (Flexi SPSI), dan komunitas guru (Flexi-Guru),” kata dia.

Triana mengklaim, bersosial networking melalui layanan Flexi lebih murah dibanding layanan BlackBerry, yang seharga Rp 5.000 per hari atau Rp 150 ribu per bulan. Dengan Flexi, pelanggan bisa menikmati seluruh fitur IM plus konten media lain hanya dengan tarif Rp 20 ribu per bulan.

Hingga kuartal I 2010, jumlah pelanggan Flexi tercatat sebanyak 15,9 juta, melonjak 19% dibanding kuartal I 2009. Sementara itu pada hingga akhir 2010, jumlah pelanggan Flexi ditargetkan mencapai 18 juta.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar