Rabu, 12 Mei 2010

XL Tawarkan Internet Rp 5.000 Per Minggu

PT XL Axiata Tbk (XL) menyediakan promo paket internet kuota (Volume Based) mingguan Rp 5.000 per 7 hari dengan kuota 7,5 MB. Dengan paket baru ini pelanggan akan semakin fleksibel dalam mengakses internet. Layanan ini resmi berlaku mulai 10 Mei 2010.

“Paket ini menambah pilihan bagi pelanggan sehingga lebih leluasa mengakses internet sesuai kebutuhan. Sebagai ilustrasi, 1 MB sudah bisa untuk mengakses sekitar 50 halaman Facebook atau chatting selama 2,5 jam,” kata Head of Marketing Mobile Data Services XL Budi Harjono di Jakarta, Selasa (11/5).

Budi menjelaskan, paket ini melengkapi paket sebelumnya. Pada 24 April lalu, XL telah menambah kuota untuk setiap paket Internetnya, baik yang harian, mingguan maupun bulanan.

Semua tarif yang dikenakan pada promo paket internet sudah termasuk pajak. Untuk setiap penggunaan yang melebihi kuota akan dikenakan tarif Rp3/KB. “Untuk paket-paket di atas, pelanggan dimanjakan dengan kecepatan hingga 3,6Mbps,” kata dia.

Bagi pelanggan yang sudah berlangganan Paket Internet (Rp 2-100 ribu) sebelum 24 April 2010, kuota baru secara otomatis akan berlaku saat mulai perpanjangan paket. Bagi pelanggan yang sudah berlangganan Paket Internet (Rp 200-400 ribu) sebelum 24 April 2010, masih dapat menikmati paket itu sampai memutuskan berhenti berlangganan atau berlangganan paket Internet lainnya.

Internet Bonus 2GB

Masih dalam rangka mempermudah pelanggan mengakses layanan internet, XL juga meluncurkan program promo Paket XL Internet Bonus 2 GB. Paket XL Internet Bonus 2GB ini akan berlaku selama tiga bulan berturut-turut sejak pertama kali aktivasi dengan tarif hanya Rp79.900 per 30 hari. Promo ini berlaku mulai 15 April 2010.

Pelanggan bisa menikmati bonus sebesar 2GB per 30 hari untuk pemakaian antara jam 00.00-08.00. Sementara itu, untuk pemakaian antara jam 08.00-24.00, pelanggan dapat menikmati layanan internet paket 150MB per 30 hari (kelebihan data akan dikenakan tarif Rp3/KB).

Per 31 Maret 2010, pelanggan XL tercatat sebanyak 32,6 juta pelanggan. Sebanyak 12,4 juta di antaranya mengakses layanan data. Kenyamanan pelanggan dalam menggunakan layanan data XL didukung oleh infrastruktur BTS (Base Transceiver Station) sejumlah 19.904 (2G/3G) yang mampu mencakup lebih dari 90% populasi Indonesia.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar