Senin, 21 Desember 2009

XL Perluas Pemasaran BlackBerry ke Daerah

SURABAYA - PT Excelcomindo Pratama Tbk (EP) memperluas pemasaran produk BlackBerry di daerah. Peminat BlackBerry di daerah pinggiran kota ternyata cukup tinggi. Untuk itu, operator XL menargetkan bisa menjual sebanyak 1.000 BlackBerry Bold 9700 (Onyx) di wilayah timur (Jatim, Bali, NTT, NTB, Sulawesi, dan Papua).

Manager Management Service PT EP Area Timur Martono mengatakan, target penjualan 1.000 BlackBerry Onyx adalah target awal. Pihaknya yakin target tersebut akan terlampaui karena besarnya permintaan pelanggan. ”Seribu unit itu merupakan target awal. Selanjutnya kami lihat respons pasar. Tapi, mengingat pasar BlackBerry ini masih sangat besar, target tersebut pasti terlampaui,” ujar Martono di Surabaya, Senin (14/12).

Untuk menggenjot penjualan BlackBerry Onyx, pekan lalu, XL memberi penawaran khusus kepada konsumen dengan harga Rp 5,99 juta di XL Xperience Land di Surabaya Plaza. Setelah itu, BlackBerry Bold 9700 akan dipasarkan dengan harga Rp 6,5 juta.

Upaya melebarkan sayap pasar BlackBerry, PT EP juga meningkatkan kapasitas bandwidth ke Research In Motion (RIM) Kanada menjadi 180 megabit per detik (Mbps). ”Sebenarnya bandwidth sebesar 180 Mbps itu kami targetkan bisa terwujud pada tahun depan, namun pada Desember 2009 ini sudah mampu kami wujudkan. Yang jelas kapasitas kami masih sangat besar, saat peak hour pun kami masih bisa kelola dengan baik. Tentu ini lebih bagus dan bisa semakin memenuhi ekspektasi pelanggan,” kata Martono.

Jumlah pelanggan BlackBerry XL secara nasional saat ini mencapai 225 ribu. Hingga akhir tahun ini, pelanggan diharapkan bertambah 25 ribu sehingga total pelanggan menjadi 250 ribu. BlackBerry Onyx diharapkan menyumbang pertambahan pelanggan itu.

Pada tahun depan, lanjut Martono, khusus di wilayah timur, PT EP menargetkan penambahan sebanyak 5.000-6.000 pelanggan BlackBerry baru. Sedangkan secara nasional target per bulan dipatok 25 ribu pelanggan BlackBerry baru. Saat ini, area timur memberikan kontribusi sebesar 14% dari total pelanggan BlackBerry XL secara nasional.

Pelanggan BlackBerry XL saat ini, menurut Martono, merupakan yang terbesar dibanding operator lain. Total pelanggan BlackBerry seluruh operator saat ini sebesar 530 ribu dan XL menguasai pangsa 40%. ”Selain jumlah pelanggan yang terbesar, untuk kapasitas pun kami juga yang terbesar. Operator lain rata-rata masih di bawah 100 Mbps,” kata Martono.

Klaim Martono ini tidak sesuai dengan klaim operator Indosat dan Telkomsel bahwa kapasitas bandwidth kedua operator sudah mencapai 100 Mbps.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar